• +0511-4721044
  • +6281255399649
  • Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
  • Mon - Fri 08.00 - 16.30

Sosialisasi dan Monitoring Upaya Hukum Kasasi dan Peninjauan Kembali secara Elektronik (PERMA Nomor 6 Tahun 2022) (5 Juni 2024)

Nonaktifkan BintangNonaktifkan BintangNonaktifkan BintangNonaktifkan BintangNonaktifkan Bintang
 

Banjarbaru - (05/06/2024): Sehubungan dengan Surat Undangan dari Ketua Pengadilan Tinggi Banjarmasin Nomor 693/KPT.W15-U/OT1.2/V/2024 Perihal Sosialisasi dan Monitoring Upaya Hukum Kasasi dan Peninjauan Kembali secara Elektronik (PERMA Nomor 6 Tahun 2022), Pengadilan Negeri Martapura Kelas IB menghadiri kegiatan tersebut di Ruang Sidang Cakra Pengadilan Tinggi Banjarmasin. Dalam Kegiatan tersebut Bapak Dr. Heru Pramono, S.H.,M.Hum., (Panitera Mahkamah Agung) menyampaikan Materi terkait Kebijakan Terbaru Penanganan Perkara di Mahkamah Agung.

Pada kegiatan tersebut dihadiri oleh Bapak Dr. H. Gusrizal, S.H., M.Hum. (Ketua Pengadilan Tinggi Banjarmasin), Bapak Sujatmiko, S.H., M.H. (Ketua Pengadilan Tinggi Palangkaraya), Ibu Dr. Pujiastuti Handayani, S.H., M.H. (Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Banjarmasin), Para Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Banjarmasin serta Para Ketua Pengadilan Negeri se Wilayah Pengadilan Tinggi Banjarmasin dan Pengadilan Tinggi Palangkaraya, sedangkan dari Pengadilan Negeri Martapura Kelas IB dihadiri oleh Bapak Putu Agus Wiranata, S.H., M.H. (Wakil Ketua Pengadilan Negeri Martapura Kelas IB), Ibu Hj. Erlynda Setianingtias, S.H., M.Hum. (Panitera Pengadilan Negeri Martapura Kelas IB), Ibu Dian Yustisia, S.H. (Operator SIPP Pengadilan Negeri Martapura Kelas IB) serta Bapak Bapak Caesar Julius Maruasas Simanjuntak, A.Md. (Operator SIPP Pengadilan Negeri Martapura Kelas IB) selain itu dihadiri juga oleh Panitera serta Operator SIPP Pengadilan Negeri se Wilayah Hukum Pengadilan Tinggi Banjarmasin dan Pengadilan Tinggi Palangkaraya. tersebut merupakan upaya penyelarasan dan harmonisasi kelengkapan berkas perkara yang dikirimkan Pengadilan Tingkat Pertama ke Mahkamah Agung RI. Kegiatan ini merupakan implementasi Core Value ASN BerAKHLAK yaitu Kompeten dan Kolaboratif. (Humas - PN Mtp)
#pnmartapura_05062024
#pnmartapura_kegiataneksternal
#rbkunwas
#humasmahkamahagung
#ditjenbadilum
#ptbanjarmasin
#humaspnmartapura
#pnmartapurapermata
#zonaintegritas #wbk #wbbm
#menujuwbbm