• +0511-4721044
  • +6281255399649
  • Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
  • Mon - Fri 08.00 - 16.30

Peninjauan Ketahanan Pangan Terpadu bersama Kasad dalam rangka Kunjungan Kerja Kasad TA 2024 di wilayah Kalimantan Selatan (8 Juni 2024)

Nonaktifkan BintangNonaktifkan BintangNonaktifkan BintangNonaktifkan BintangNonaktifkan Bintang
 

Banjarbaru - (08/06/2024): Sehubungan dengan Surat Undangan dari Komandan Distrik Militer 1006/Banjar Perihal Undangan Peninjauan Ketahanan Pangan Terpadu bersama Kasad dalam rangka Kunjungan Kerja Kasad Tahun Anggaran 2024 di wilayah Kalimantan Selatan, Pengadilan Negeri Martapura Kelas IB menghadiri kegiatan tersebut.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Ibu Hj. Erlynda Setianingtias, S.H., M.Hum. (Panitera Pengadilan Negeri Martapura Kelas IB). Selain Kunjungan Kerja Kasad Tahun Anggaran 2024 di wilayah Kalimantan Selatan, kegiatan tersebut juga dilaksanakan dalam rangka memastikan ketahanan pangan yang tercukupi di wilayah Kalimantan Selatan selama Tahun 2024. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Lokasi Hanpangan Terpadu Kodim 1006/Bjr Rem 101/Antasari Bukit Petruk, Sungai Ulin, Kota Banjarbaru serta dihadiri oleh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kabupaten Banjar dan Kota Banjarbaru lainnya. Kegiatan ini merupakan implementasi Core Value ASN BerAKHLAK yaitu Harmonis dan Kolaboratif. (Humas - PN Mtp)
#pnmartapura_08062024
#pnmartapura_kegiataneksternal
#rbkunwas
#humasmahkamahagung
#ditjenbadilum
#ptbanjarmasin
#humaspnmartapura
#pnmartapurapermata
#zonaintegritas #wbk #wbbm
#menujuwbbm